“Saya sangat mendukung dan senang dengan pembangunan TPQ dan Musholla warga LDII Rt.06 Rw.03 untuk kelancaran kegiatan pengajian di sini” ,demikian salah satu isi sambutan kepala Desa Brangkal yang diwakili oleh sekretaris desa Bpk. Sanarip dalam acara malam tasyakuran pembangunan Musholla dan TPQ “Al-Kayyis” di Desa Brangkal – Mojokerto Barat. Acara yang dihadiri oleh Ketua DPD LDII kab. Mojokerto Drs. Djohan, SH, MM, segenap perangkat desa dan warga sekitar kaplingan LDII berlangsung santai dan menyaudara.
Acara lantas dilanjutkan minggu pagi 06 Mei 2012 “Mondasi Bareng” juga ramai saiyeg sak eko proyo bersama warga LDII dan warga kampung sekitar. “musholla “Al-Kayyis” direncanakan dibangun seluas 15m x 15m untuk menambah kelancaran kegiatan belajar mengajar setelah kami membangun Aula untuk TPQ ini” ujar ketua pembangunan Bpk. Mukhlisin.
Sungguh sebuah kesyukuran warga LDII bersama-sama warga sekitar begitu membaur dan tentunya hal ini akan menghilangkan stigma negatif selama ini tentang LDII.